Review : Awake

Each year, over 21.000.000 people receive general anesthesia. The vast majority go to sleep peacefully. They remember nothing. 30.000 of these patients are not so fortunate. They find themselves unable to sleep. Trapped in a phenomenon known as anesthesia awareness. These victims are completely paralyzed. They cannot scream for help. They are awake.

Ya, itulah yang terjadi  pada Clay Beresford (Hayden Christensen) mengalami gagal jantung, memaksanya harus menjalani operasi transplantasi jantung. Tak seperti biasanya, jika anda terbius tentu anda takkan sadarkan diri. Kasus ini berbeda, Clay dapat mendengar dan merasakan apa yang sedang terjadi. Merasakan sakitnya dibedah, ia menjerit tanpa seorang pun yang bisa mendengarnya. Namun belakangan, ia mengetahui bahwa terjadi sebuah konspirasi dalam ruang bedah tersebut dan itu menyangkut hidupnya.

Di awal film, Sam Lockwood (Jessica Alba) menunjukkan keseksian tubuhnya saat ia sedang bercumbu dengan Clay Beresford (Hayden Christensen). Awalnya, saya hanya sekedar iseng menonton dan tidak mengharapkan apa-apa dari film ini. Ternyata saya salah, film ini punya sesuatu. Film yang mengusung genre drama thriller ini memilki cerita yang simple dan penuh kejutan. Tensi ketegangan mulai memuncak saat Clay mulai dibedah. Saya tak habis pikir, bagaimana rasanya dibedah dalam keadaan sadar. Mulai dari sini tak henti-hentinya saya berkata, "Oh, tidak!". Ceritanya yang twist, membuat saya terus mengira-ngira siapa, apa dan mengapa ini terjadi ? Chemistry antar pemainnya sangat pas, terutama antara Clay Beresford (Hayden Christensen) dengan Dr. Jack Harper (Terrence Howard). Akting dari Hayden Christensen cukup menonjol bila dibandingkan saat ia bermain di Jumper. Penampilan Terrence Howard juga tak kalah baik. Film yang cukup menegangkan dan layak untuk anda tonton.

Kata-kata berikut cukup mewakili keseluruhan film ini.
" A rare mystery thriller with twists that keep you guessing".

0 comments: